Top Social

2/09/2016

Sekarang Instagram bisa Multi-Akun

Sumber Gambar : Kompas.com

Seperti berita kapan lalu, bahwa Instagram akan update fitur multi-akun yang bisa banyak akun dalam 1 aplikasi seperti twitter, dan google+. Seperti berita pada TheVerge dan Kompas Bahwa Instagram menjajal fitur ini beberapa bulan lalu dan merilis fitur ini pada hari ini. ya, ini dari instagram langsung yang merilis fitur ini, tidak menggunakan aplikasi MOD, atau clone yang biasa digunakan banyak orang, sekarang semua orang bisa menggunakan banyak akun dalam satu aplikasi dan dalam satu device, anda bisa mempergunakan fitur ini untuk bisnis anda, seperti online-shop, atau akun komunitas atau yang lainnya.

Untuk add account, caranya cukup mudah dengan cara "masuk ke menu pengaturan atau masuk ke profil dan menyentuh tiga titik yang berada di sisi kanan atas halaman Instagram."

Selanjutnya scroll hingga ke bagian paling bawah. Anda akan menemukan ada tambahan menu Add Account terselip antara pilihan Clear Search History dan Log Out.

Cukup pilih Add Account serta masuk ke akun Instagram lain milik Anda. Kemudian, kedua akun tersebut akan sama-sama terbuka dan untuk berpindah cukup dengan mengaksesnya melalui menu profil.

ya fitur ini cukup berguna untuk banyak orang karena, Fitur ini membuat para admin Instagram untuk perusahaan atau brand tertentu bisa dengan mudah berpindah dari akun pribadi ke akun resmi yang mereka kelola.
Be First to Post Comment !
Posting Komentar